Gotong Royong di Tengah Hujan Deras, Bukti Kekompakan KUA Lingga dan Lingga Timur
Lingga, Oktober 2025.
Hujan deras yang mengguyur tak menyurutkan langkah rombongan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Lingga dan KUA Kecamatan Lingga Timur untuk melaksanakan gotong royong di lokasi yang kelak menjadi cikal bakal berdirinya Kantor KUA Lingga Timur.
Aksi kebersamaan itu berlangsung pada Kamis kemaren Oktober 2025 di Sungai Pinang, ibu kota Kecamatan Lingga Timur.
Rombongan KUA Lingga berangkat dari Daik, ibu kota Kabupaten Lingga, menempuh perjalanan darat sekitar satu jam menuju lokasi.
Meski medan yang ditempuh cukup menantang namun semangat rombongan tidak surut. Mereka bergotong royong membersihkan lahan, menebas rumput, meratakan tanah, dan menata area yang akan dibangun kantor pelayanan keagamaan tersebut.
Kepala KUA Lingga dan Lingga Timur, Muhammad Amin, yang turut memimpin jalannya gotong royong, mengapresiasi antusiasme seluruh staf yang hadir.
“Ini bukti kekompakan kita semua. Meski hujan deras, semangat untuk menghadirkan pelayanan terbaik bagi masyarakat khususnya di Lingga Timur tidak pernah padam. Terima kasih atas kerja sama seluruh yang hadir sehingga kegiatan gotong royong ini berjalan dengan lancar,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa pembangunan kantor KUA Lingga Timur menjadi bagian penting untuk mendekatkan pelayanan keagamaan bagi masyarakat di wilayah tersebut.
Suasana guyub dan semangat kerja bersama mewarnai gotong royong itu. Sesekali tawa pecah di antara para staf yang saling membantu di bawah rintik hujan. Bagi mereka, lelah dan basah bukanlah penghalang untuk menyiapkan fondasi bagi pelayanan umat.
Kegiatan gotong royong ini diharapkan menjadi langkah awal memperkuat sinergi dan pelayanan KUA di Lingga Timur, sekaligus menghidupkan kembali nilai-nilai kebersamaan yang menjadi tradisi masyarakat Melayu Lingga.